Teknologi

Samsung Rilis Galaxy S23, S23 Plus, dan S23 Ultra, Ini Spek yang Jadi Sorotan

Galaxy S23 Ultra.
Galaxy S23 Ultra.

RUANG TEKNO -- Samsung resmi meluncurkan deretan smartphone terbarunya yang sudah ditunggu-tunggu: Galaxy S23, Galaxy S23+, dan Galaxy S23 Ultra. Trio ini diumumkan dalam ajang bertajuk Unpacked pada 1 Februari 2023.

Model-model terbaru ini datang dengan sejumlah pembaruan dan perbaikan dari seri sebelumnya, yakni Galaxy 2022.

Secara singkat, Galaxy S23 bisa dibilang sebagai model paling terjangkau, sementara Galaxy 23+ merupakan varian kelas menengahnya.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Pada varian premium, Samsung menempatkan Galaxy 23 Ultra sebagai HP kasta tertinggi dari seri ini. Ia disebut-sebut hadir sebagai pesaing serius model anyar seperti iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.

Informasi seputar spesifikasi dari jajaran Galaxy S23 memang sudah wara-wiri sebelum peluncurannya. Kini, pengguna akhirnya bisa melirik langsung spek versi resmi yang dirilis Samsung langsung.

Apa saja yang menarik? Berikut sejumlah sorotannya:

Galaxy S23 & Galaxy S23+


Prosesor dan kamera

Kedua perangkat ditanamkan prosesor Qualcomm Snapdragon 8. Di dalamnya termasuk peningkatan dukungan dari segi artificial intelligence (AI). Fitur ini diklaim ikut mendukung performa hingga 4.35 kali lebih cepat dari generasi sebelumnya.

Galaxy S23.
Galaxy S23.

Salah satu yang ditambahkan Qualcomm adalah integrasi prosesor kamera berbasis AI pertama mereka di dalam chip. Prosesor yang bertugas mengolah signal tangkapan gambar ini menawarkan resolusi hingga 200 megapixels dengan rekaman video hingga 8K dalam format 10-bit HDR.

Samsung membekali Galaxy S23 dan S23+ dengan kamera utama terdiri dari kamera wide 50-megapixel dengan bukaan (aperture) f/1.8, oensa ulltra-wide 12-megapixeldengan bukaan f/2.2, dan lensa telefoto 10-megapixel dengan bukaan f/2.4 dan 3x optical zoom.

Untuk kamera depan, keduanya dilengkapi dengan lensa 12-megapixel (f/2.2).

Layar dan Penyimpanan

Galaxy S23 memiliki layar 6.1 inci berteknologi Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate hingga 120Hz. Sementara Galaxy S23+ memiliki jenis layar serupa namun dengan ukuran lebih besar, yakni 6.6 inci dengan refresh rate 240Hz pada Game Mode.

Galaxy S23 memiliki opsi penyimpanan mulai dari 128GB dengan perluasan hingga 256GB. Sementara Galaxy S23+ ditawarkan dari opsi penyimpanan 256GB. dengan opsi perluasan sampai 512GB. Kedua model sama-sama dibekali RAM 8GB.

Galaxy S23 Plus.
Galaxy S23 Plus.

Fitur tambahan dan baterai

Kedua model sudah dilengkapi juga dengan fitur Bluetooth 5.3 dan Wi-Fi 6E, USB-C port, hingga NFC.

Sementara baterai untuk dua smartphone ini memiliki kapasitas berbeda. Galaxy S23 ditenagai baterai 3,900mAh yang bisa mengecas sampai 50 persen dalam waktu 30 menit menggunakan adapter 25W. Sementara Galaxy S23+ dibekali baterai 4,700mAh yang diklaim bisa mengecar hingga 65 persen dalam waktu 30 menit menggunakan adapter 45W.

Lihat halaman selanjutnya untuk spek sorotan Galaxy S23 Ultra

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Penulis teknologi yang suka film, musik, kopi dan mi ayam. Contact me at [email protected]