Whatsapp Setop Dukung 7 Ponsel Samsung Ini Pekan Depan, Buruan Cek
RUANG TEKNO -- Kamu pengguna smartphone Samsung versi lama? Jika iya, coba cek seri hape kamu sekarang. Sebab Whatsapp mengumumkan bakal mengentikan dukungan untuk beberapa model mulai pekan depan.
Seperti dikutip Sam Mobile, Selasa (27/12/2022), Samsung memastikan bakal menyetop dukungan software untuk ponsel Android yang berjalan dalam sistem operasi versi Android 5.0 (Lollipop).
Beberapa smartphone lama mungkin saja masih bisa menggunakan aplikasi WA yang sudah terinstal pekan depan. Namun dipastikan bakal berjalan tidak stabil, absen fitur baru, dan banyak gangguan, karena tidak lagi dapat pembaruan.
Setidaknya ada 7 perangkat ponsel Samsung yang bakal disetop dukungannya. Rata-rata produk keluaran 2011, 2012, dan 2013. Termasuk di dalamnya Galaxy S2, Galaxy S3 Mini, Galaxy Core, dan Galaxy Ace 2.
Untuk daftar lebih lengkapnya, lihat di bawah ini
• Samsung Galaxy Ace 2
• Samsung Galaxy Core
• Samsung Galaxy S2
• Samsung Galaxy S3 Mini
• Samsung Galaxy Trend II
• Samsung Galaxy Trend Lite
• Samsung Galaxy Xcover 2
Seluruh perangkat di atas mendapatkan update OS terakhir ke Android 4.x. Artinya, WhatsApp akan setop mendukung ponsel-ponsel ini setelah 31 Desember 2022.
Kamu yang mungkin masih menggunakan perangkat-perangkat di atas memang perlu membeli HP baru yang minimal berjalan dalam Android 5.0 jika ingin masih menggunakan Whatsapp dengan lancar.
Meski untuk jangka panjang, langkah terbaik adalah mengganti HP ke versi OS Android 12 atau Android 13.
Selain daftar di atas, setidaknya ada 42 smartphone jadul yang tidak akan lagi didukung Whatsapp.
Termasuk di antaranya iPhone jadul milik Apple, Archos, Grand, HTC, Huawei, Lenovo, LG, Memoi, Sony, dan Wiko.
Baca juga
• Link Download Game Sigma (Battle Royale) Mod APK v2.0.0 Mirip FF
• Download Whatsapp GB (WA GB) Apk Versi Terbaru Update Desember 2022: Gratis Tanpa Kadaluarsa
• Link Video 'Kebaya Hijau' Viral di Twitter dan WhatsApp
• Cara Nonton Film Jepang Gratis Pakai Browser Yandex
• Lengkap, Harga Set Top Box (STB) TV Digital Bersertifikat Kominfo