Tiga Fakta Menarik Pakai Sweater Tanggal 3 Desember yang Viral di Tiktok
RUANG TEKNO -- Topik pakai sweater pada tanggal 3 Desember 2022 masih menjadi perbincangan hangat di media sosial dan internet. Banyak warganet (netizen) masih penasaran dan dibuat bertanya-tanya mengenai hari dan tanggal ini.
Ada yang menyebut tanggal ini sebagai Hari Sweater Nasional (Internasional). Ada yang juga yang bahkan menyebutnya sebagai Hari Boyfriend.
Berdasarkan penelusuran di berbagai media, salah satunya The Sun , Hari Sweater atau Boyfriend sebenarnya bukan hari resmi yang memang ditetapkan oleh pemerintah maupun lembaga tertentu.
Adalah para Tiktokers yang mensahkannya di media sosial mereka. Gerakan ini menjadi viral dan mulai coba dirayakan setiap tahun. Kok bisa?
Buat kamu yang ingin menggalinya lebih jauh, berikut tiga fakta menarik soal kampanye hari pakai sweater pada tanggal 3 Desember,
1. Berawal dari Lagu
Topik Sweater dan 3 Desember berawal dari sebuah lagu berjudul "Heather" yang dipopulerkan penyanyi dan penulis lagu Conan Gray.
Gray adalah musisi sekaligus seleb media sosial. Lagu yang diciptakan dan dibawakannya tersebut mendadak viral.
Salah satu potongan lirik yang kemudia memicu gerakan ini adalah, "I still remember the third of December, me in your sweater. You said it looked better on me than it did you. Only if you knew how much I liked you."
BIla diterjemahkan, artinya, "Aku masih ingat pada 3 Desember, aku mengenakan sweatermu. Kamu bilang terlihat lebih bagus di aku ketimbang kamu. Bila saja kamu tahu, betapa aku sangat menyukaimu."
2. Terus, Mengapa Jadi Hari Sweater?
Nah, melihat pada makna dari potongan lirik di atas, 3 Desember dan sweater kemudian dijadikan simbol suka seseorang atau harapan bahwa seseorang yang disukai akan menyukai balik.
Entah siapa yang memulai, dua kata itu kemudian banyak digunakan pada video-video buatan pengguna konten Tiktok. Sebagian menjadi viral, begitu juga topiknya.
Ada beberapa video viral memperlihatkan seseorang memberikan sweater kepada orang yang disukainya. Kampanye ini pun terus meluas.
3. Sejak Kapan Viral di Tiktok?
Menurut The Sun, tanggal 3 Desember sebagai Hari Pakai Sweater menjadi topik viral sejak 2020. Tren itu ternyata terus berlanjut hingga 2021.
Nah, memasuki tahun ini, Hari Sweater mulai kembali dikampanyekan melalui ajakan untuk mengenakan baju hangat ini sejak mulai mendekati awal Desember 2022.
Akankah kembali viral seperti dua tahun sebelumnya? Kita lihat saja hari ini di linimasa Tiktok.
Baca juga
• Selain Viral di Tiktok, Ini Tiga Alasan Pakai Sweater 3 Desember 2022
• Sedang Viral di Tiktok: Kayu Apa yang Paling Renyah? Ini Jawabannya, Garing Tapi Lucu
• Cegah Penuaan Dini dengan 5 Makanan Lezat Ini, Tangkis Kerut Akibat Polusi
• 5 Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami, Cepat dan Mudah Dilakukan
• Link Download Terbaru Game Sigma Battle Royale Mod Apk (Unlimited Money)