Cara Menghubungkan AirPods ke PS5
RUANG TEKNO -- Selain digunakan di seluruh perangkat Apple, AirPods juga bisa dipakai dan kompatibel dengan beberapa perangkat lain. Salah satunya sebagai pengganti headset konsol gaming, seperti PS5 (PlayStation 5)
Kamu memang belum dimungkinkan langsung memasangkan AirPods dengan PS5. Namun, kamu bisa menghubungkannya dengan Smart TV yang memungkinkan kamu menggunakannya untuk bermain konsol. Begini langkah-langkahnya:
Cara Menghubungkan AirPods ke Smart TV
Cara menghubungkan AirPods ke smart TV adalah dengan menggunakan Bluetooth, berikut langkah-langkahnya:
Langkah 1: Masuk ke menu Pengaturan (Settings) di Smart TV
Langkah 2: Masuk ke opsi Bluetooth
Langkah 3: Tekan dan tahan tombol Pairing di casing AirPods dan tunggu sampai muncul di perangkat televisi pintar
Langkah 4: Hubungkan kedua perangkat
Langkah 5: Secara otomatis, biasanya output suara bakal langsung ke opsi headphone. Namun, jika tidak, masuk ke pengaturan audio di Smart TV dan pilih opsi headphone sebagai output. Bila sudah, kamu akan bisa langsung mendengarkan semua suara keluar yang biasanya berasal dari speaker Smart TV kamu, termasuk dari PS5.
Cara lain untuk menghubungkan AirPods ke PS5 adalah dengan menggunakan adaptor sebagai perangkat tambahan. Adaptor ini bisa langsung kamu colokan langsung ke PS5 dan menghubungkan langsung AirPods sebagai speaker termasuk mikrofon.
Demikian cara menghubungkan AirPods ke Play Station 5. Semoga membantu.