Cara Download Video di IG Lewat Google
RUANG TEKNO -- Bagaimana cara download video di Instagram lewat Google? Mudah. Hanya butuh beberapa langkah untuk melakukannya. Berikut caranya.
Cara termudah dan gratis untuk download video di IG lewat Google adalah menggunakan situs pengunduh (Instagram video downloader) berbasis daring (online).
Nah, salah satu pengunduh IG yang populer digunakan adalah situs FastDL.app. Untuk mengaksesnya, kamu cukup mengetikan FastDL di kolom penelusuran Google. Kemudian, klik situs beralamat https://fastdl.app/video
Sekadar informasi, FastDL memungkinkan pengguna untuk mengunduh video dari Reels atau Story di Instagram (IG). Situs tersebut juga bisa buat mengunduh foto atau carrousel dari IG.
Bagaimana caranya? Berikut langkah-langkah mendownload video di IG lewat Google menggunakan FastDL
1. Buka Google
2. Ketik FastDL di kolom pencarian Google
3. Klik situs beralamat https://fastdl.app/video
4. Buka Instagram
5. Salin link/tautan video IG yang mau diunduh
6. Tempel di kolom tersedia di situs FastDL
7. Klik tombol Download atau Unduh
8. Tunggu pemrosesan sampai keluar thumbnail video.
9. Bila sudah, ketuk tombol bertuliskan "Unduh .mp4"
10. Ketuk simpan.
Untuk sebagian HP terbaru, termasuk iPhone seri terkini, begitu klik "Unduh .mp4", pengguna mungkin akan dibawa ke situs atau tab baru yang menampilkan tayangan videonya. Untuk mengunduh cukup klik ikon kotak dengan tanda panah ke atas (icon "Share") lalu ketuk simpan (simpan ke file).
Oh ya, satu lagi. Salah satu kekurangan FastDL adalah ia sering menampilkan iklan "pop-up" yang nongol setelah tombol Unduh diklik. Cukup ketuk close pada kotak iklan untuk melanjutkan pengunduhan.
Demikian cara download video di IG lewat Google. Semoga membantu.
Baca Juga: 9 Cara Download Video IG (Instagram) Gratis di iGram.io