Cara Download Lagu MP3 dari TikTok Gratis Tanpa Aplikasi
Teknologi
RUANG TEKNO -- Download lagu MP3 dari TikTok bisa dilakukan secara gratis tanpa menggunakan aplikasi.
Kamu tidak lagi butuh software tambahan yang harus diinstal di perangkat. Karena ada layanan unduh daring yang bisa diakses cukup pakai browser saja.
Sebenarnya aplikasi TikTok memungkinkan penggunanya untuk mengunduh konten langsung lewat fitur yang mereka sediakan.
Namun, pengunduhan, baru sebatas video saja. Belum bisa simpan ke musik MP3 atau audio.
Padahal ada banyak lagu viral dan trending saat ini yang kadang hanya ingin kita simpan musiknya saja. Tujuannya bisa macam-macam.
Bisa digunakan ulang untuk mengisi latar belakang video, atau sekadar ingin menyimpan lagu untuk didengarkan lagi nanti.
Lalu bagaimana cara download lagu MP3 di TikTok ke perangkat.
Berikut 3 cara mudah yang bisa kamu gunakan,
Menggunakan Musicaldown

1. Buka aplikasi TikTok
2. Cari lagu di video TikTok
3. Buka postingan, klik ikon panah melengkung (Share)
4. Ketuka Copy link atau salin tautan
5. Buka browser di perangkat
6. Masuk ke https://musicaldown.com/id
7. Tempel link tadi ke kolom yang tersedia
8. Klik tombol Unduh MP3.
Menggunakan TiktokDownload.online

1. Buka aplikasi TikTok
2. Cari video musik MP3 TikTok yang mau diunduh.
3. Buka kontennya
4. Klik ikon panah melengkung, lalu Copy Link
5. Kunjungi situs web tiktokdownload.online melalui browser
6. Tempel tautan ke kolom tersedia di lamannya
7. Klik tombol Download MP3
8. Selesai.
Menggunakan LoveTik

1. Salin link lagu MP3 Tik Tok
2. Buka browser di perangkat
3. Masuk ke situs web LoveTik.com
4. Tempel tautan ke kolom lamannya.
5. Klik tombol Mulai.
6. Pilih format MP3, lalu klik unduh.
Baca juga
• Cara Download Video Tiktok di Google Chrome, Tanpa Watermark
• Download Video Tiktok tanpa Watermark Gratis Kualitas HD di Snaptik
• Cara Download Video Tik Tok Tanpa Watermark, Tanpa Aplikasi, di Savefrom net
• Download GB Whatsapp (WA GB) Pro Apk 2023: Bisa Pin Sampai 1.000 Chat
