Cara Download Video Viral Twitter dan Tiktok di Savefrom.net
Teknologi
RUANG TEKNO -- Banyak video viral bisa kamu temukan di Twitter dan TikTok. Dua platform ini memang termasuk tempatnya berbagi berbagai macam jenis video dan konten menarik.
Tidak jarang, pengguna ingin mengunduh video-video tersebut agar bisa disaksikan secara offline.
Namun, berbeda dengan Twitter, TikTok memiliki fitur unduh yang memungkinkan kamu menyimpan video ke galeri perangkat.
Caranya sangat mudah. Kamu tinggal mengklik tombol ikon panah (Share) di samping video TikTok di aplikasi, lalu pilih Unduh.
Walau memang, hasil unduhan dari aplikasi TikTok masih menyisakan watermark. Pengguna harus menempuh cara lain bila ingin menyimpan video TikTok tanpa tanda air.
Nah, salah satu cara termudah adalah menggunakan layanan unduh online Savefrom.net. Selain bisa mengunduh video TikTok tanpa watermark, kamu juga bisa men-download video viral dari Twitter.
Layanan di situs ini gratis alias tanpa bayar. Kamu juga tidak butuh aplikasi tambahan.
Cukup mengandalkan browser yang ada di perangkat. Video viral bisa tersimpan dalam format MP4 atau MP3.
Bagaimana menggunakannya, berikut langkah-langkah mudahnya,
