Teknologi

Cara Cek Penerima BLT BBM Desember 2022 di HP

Aplikasi Cek Bansos untuk cek BLT BBM Desember 2022 di HP.
Aplikasi Cek Bansos untuk cek BLT BBM Desember 2022 di HP.

RUANG TEKNO -- Bantuan langsung tunai bahan bakar minyak atau BLT BBM akan kembali dicairkan bulan depan. Bagaimana cara cek penerima BLT BBM bulan Desember 2022 di HP? Lihat langkah-langkahnya di sini.

BLT BBM merupakan bantuan subsidi untuk masyarakat pascakenaikan harga Pertalite dan Solar. Pemerintah telah menyalurkan Rp 6,21 triliun bantuan ini kepada 20,65 juta penerima hingga 31 Oktober 2022.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan dana itu merupakan separuh dari total BLT BBM yang disalurkan. "Separuh (lagi) baru akan dibayarkan pada Desember, jadi realisasinya akan mencapai Rp 12,4 triliun,” kata dia dalam konferensi pers APBN Kita pada Kamis (24/11/2022).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Penerima manfaat akan kembali menerima bantuan sebesar Rp 300 ribu pada penyaluran BLT BBM tahap kedua mendatang. Bantuan akan disalurkan secara tunai melalui PT Pos Indonesia.

Masyarakat bisa mengecek daftar penerima BLT BBM Desember secara online melalui HP atau komputer.

Berikut cara cek di HP,

Cara Cek BLT BBM 2022 di HP


1. Melalui Situs Resmi Kemensos

• Buka browser di HP

• Buka alamat situs https://cekbansos.kemensos.go.id/

• Masukkan data pribadi dan alamat tempat tinggal sesuai KTP

• Ketik delapan huruf kode captcha di kolom

• Klik "Cari Data"

• Jika Anda penerima manfaat, identitas Anda akan muncul dalam data

2. Melalui Aplikasi Cek Bansos

• Buka aplikasi Cek Bansos (bila belum ada unduh di Play Store Android atau App Store iPhone)

• Login dengan akun (bila belum punya klik tombol Buat Akun)

•Tekan tombol Cek Bansos warna merah

• Pilih Nama Provinsi, Kabupaten, Kecamatan dan Desa/Kelurahan pada kolom

• Masukkan nama sesuai di KTP.

• Klik "CARI DATA"

• Nama PM (Penerima Manfaat) akan muncul

Cara Mencairkan BLT BBM di Kantor Pos 


Untuk mencairkan BLT BBM di Kantor Pos, Anda butuh menyiapkan beberapa dokumen yang harus dibawa.

Salah satunya undangan pencarian yang diberikan RT/RW di daerah Anda tinggal. Lalu siapkan juga KTP dan KK (Kartu Keluarga).

Setelah itu ikuti langkah langkah ini,

• Datang ke Kantor Pos (radius 500 meter dari tempat tinggal) sesuai jadwal di undangan pencairan

• Ambil nomor antrean

• Bila giliran Anda tiba, serahkan dokumen yang telah disiapkan

• Tunggu pegawai melakukan verifikasi

• Bila verifikasi selesai, BLT BBM akan langsung diberikan.

Baca juga:

Cara Cek Bansos PKH Lewat HP 2022

Hilang dari Play Store, Game Sigma (Battle Royale) Mod Apk Diburu

Link Live Streaming Spanyol vs Jerman Piala Dunia 2022

Sedang Viral di Tiktok: Kayu Apa yang Paling Renyah? Ini Jawaban Garingnya

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Penulis teknologi yang suka film, musik, kopi dan mi ayam. Contact me at [email protected]